Konsumen 'Berburu' Gadget di Mega Bazaar 2015


Jakarta - Mega Bazaar kembali digelar tahun ini. Seperti tahun-tahun sebelumnya, ajang pameran teknologi ini menjadi tempat konsumen 'berburu' gadget baru dan berbagai penawaran diskon.

Masih mengambil tempat di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Mega Bazaar 2015 akan digeber pada 4-8 Maret 2015. Acara serupa juga digelar di Yogyakarta dan Makassar.

Mengambil tema 'Technology & Entertainment', Mega Bazaar tampaknya ingin mencoba menggambarkan peran teknologi informasi dan komunikasi (TIK) di era internet seperti sekarang.

"Perkembangan teknologi semakin mempermudah kehidupan kita, baik untuk tujuan komunikasi, bisnis, serta hiburan," ujar Ichwan Sofwan, General Manager Dyandra Promosindo dalam keterangannya kepada detikINET, Rabu (4/3/2015).

Menarik minat pengunjung untuk datang, Dyandra Promosindo selaku penyelenggara acara menghadirkan beragam acara promosi seperti Morning Sale, Monster Sale Powerbank, Gadget Monster Bid, Couple Monster Sale, Doorprizes, Grand Prize, dan masih banyak lagi.

Seperti biasanya, bersamaan dengan Mega Bazaar, diselenggarakan juga pameran fotografi Focus 2015. Jadi, selain dapat melihat gadget keluaran terbaru di Mega Bazaar, pengunjung juga bisa menyaksikan produk fotografi dari merek ternama, seperti seperti Canon, Nikon, Olympus, Sony dan Samsung.

Di Focus 2015, pengunjung dapat mengikuti workshop fotografi dan sinematografi, melihat pameran foto, dan sesi sharin dengan para ahli fotografi. Jangan lewatan beragam kompetisi foto mulai dari fashion on stage, drone photography, photo rally, landscape photography dan macro photography.

Sumber

Comments